Dinas PU Kabupaten Sukabumi Terus Mempercepat Proses Rehabilitasi Dan Rekonstruksi Ruas Jalan Pakuwon – Cipeuteuy

Warta SCN

Infrastruktur268 Dilihat

Sukabumi – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi terus mempercepat proses rehabilitasi dan rekonstruksi ruas jalan Pakuwon – Cipeuteuy, yang menghubungkan tiga kecamatan, yakni Kecamatan Bojonggenteng, Kecamatan Kalapanunggal, dan Kecamatan Kabandungan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pelebaran dan perbaikan jalan yang bertujuan meningkatkan konektivitas antarwilayah di Kabupaten Sukabumi.

Informasi yang dihimpun sukabumiupdate.com, terdapat dua titik utama pekerjaan. Pekerjaan rehabilitasi di Kecamatan Bojonggenteng dan Kalapanunggal. Sementara itu, pekerjaan rehabilitasi difokuskan pada segmen 1 sepanjang 600 meter di Bojonggenteng, dan segmen 2 sepanjang 1200 meter di Kalapanunggal. Selain itu, pekerjaan lainnya yaitu rekontruksi dilakukan di Kecamatan Kabandungan secara bersamaan dengan kegiatan rehabilitasi.

Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Dede Rukaya, mengungkapkan bahwa saat ini pekerjaan rekonstruksi jalan telah memasuki tahap awal. Fokus utama adalah perbaikan dan pemasangan drainase sebelum dilakukan pengaspalan dengan hotmix.

“Rekonstruksi jalan dimulai dengan pembangunan drainase untuk memastikan sistem pengaliran air yang baik sebelum aspal hotmix diaplikasikan,” jelas Dede Rukaya saat dihubungi pada Selasa (3/9/2024).

Lebih lanjut, Dede menegaskan bahwa pekerjaan ini dilakukan untuk memenuhi standar jalan kabupaten yang akan memiliki bahu beton selebar 5,5 meter. Ia juga menekankan bahwa proyek ini merupakan inisiatif murni dari Dinas PU, bukan berdasarkan aspirasi masyarakat. “Ini usulan murni Dinas PU, bukan dari aspirasi,” katanya.

Terkait dengan keberadaan pipa milik Perusahaan Umum Daerah Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) yang berada di bahu jalan, Dinas PU telah melakukan koordinasi dengan pihak Perumdam TJM Sukabumi untuk memastikan bahwa pemasangan pipa tidak mengganggu proses rekonstruksi.

“PPK sudah ditugaskan untuk cek ke lapangan, terkait pemasangan pipa Perumdam TJM di bahu jalan, yang saat ini sedang ada kegiatan rekonstruksi jalan,” pungkasnya.

#DinasPekerjaanUmumKabupatenSukabumi #dinasPU

Sumber dinas PU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *